Friday, September 6, 2013

Manfaat Buah Segar

Meningkatnya industri berskala besar , tingginya angka kendaraan bermotor, hingga pergeseran gaya hidup di kota-kota besar menyebabkan tingkat polusi udara kian menanjak.

 Jika kondisi seperti ini di biarkan terus-menerus, udara bersih, segar, dan sejuk lambat laun akan sulit di dapat. Selain itu, radikal bebas kian berkeliaran.

 Memang tubuh kita mempunyai kekuatan untuk mentralisasi radikal bebas , tetapi bukan dalam jumlah berlebih. Oleh karena itu, kita harus mengambil langkah-langkah nyata agar kesehatan tetap terjaga, sederhana saja, misalnya dengan mengkonsumsi buah-buahan segar bervitamin.

 Jeruk merupakan salah satu buah tepat di jadikan pelengkap dalam bersantap. Selain menyegarkan, buah ini mempunyai beragam manfaat, di antaranya sebagai sumbrer vitamin C yang mampu melemahkan radikal bebas dan meningkatkan kekebalan tubuh. Tanah indonesia yang subur menjadi salah satu alasan buah ini begitu mudah di dapat di pasaran dengan beragam jenis.


Selain jeruk, nanas layak di pilih untuk kesehatan. Hal tersebut lantaran zat antioksidan  yang terkandung di dalamnya bermanfaat menekan pertumbuhan radikal bebas dalam tubuh. Tak hanya itu, buah tropis yang terkenal ini juga mengandung serotin yang dapat mencegah kanker.

 Pilihlah nanas yang baik dan segar. Ketika hendak membeli nanas  di pasar atau toko buah, tariklah daun nanas perlahan. Bila daunnya dapat dapat Anda cabut dengan mudah, buah tersebut telah matang. Untuk lebih memastikan nanas tersebut matang dan manis, anda dapat mencium aroma yang keluar . jika aromanya wangi, hampir dapat di pastikan buah ini memiliki rasa manis.

 Buah lainnya seperti apel juga baik di konsumsi sebagai pendongkrak kesehatan. Buah yang dapat di jadikan bahan salad maupun pilihan jus buah memiliki memiliki kandungan kalium, natrium, serta vitamin C yang tinggi.


 Apel juga di nilai mampu membantu menurunkan  risiko kanker usu dan kanker paru-paru karena mengandung zat flavonoid. Zat antioksidan yang tinggi di dalamnya juga dapat membantu melawan kolesterol jahat dan membantu meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh. hal ini sangat bermanfaat bagi mereka yang memiliki masalah dengan kolesterol. sudahkah Anda mengkonsumsi buah hari ini?.

0 comments:

Loading...

Post a Comment